Kombas Putri KU 15 Taklukkan Perbasi Metro

Enam Detik Terakhir, Zahra Tuntaskan Three Point

Berita, Nasional, Olahraga1221 Dilihat

LAMPUNG, DEPATINEWS – Prestasi membanggakan bagi Kombas Kota Sungaipenuh. KU 15 Putri mampu menaklukkan Perbasi Metro pada Kompetisi Nasional Basket antar klub di Bandar Lampung.

Kejayaan tim putri Kota Sejuk Sungaipenuh, memperkuat posisi Kombas digelanggang basket nasional. Kemenangan ini, sekaligus menempatkan Kombas KU 15 putri peringkat ketiga.

Pertandingan terakhir tim putri berlangsung seru dan menegangkan. Saling kejar poin antar kedua tim. Kombas sempat unggul 27-26. Satu menit kemudian berhasil disamakan Perbasi Metro 28-28.

Suasana kian tegang, sementara waktu tersisa 12 detik. Kerja apik Caca dan Zahra memanfaatkan peluang. Umpan Caca dari belakang dimanfaat dengan baik oleh Zahra. Pemain nomor punggung 8 ini berupaya mengiring bola kedepan. Upayanya dihadang, pemain nomor punggung 9 Perbasi Metro.
Wasit memberikan hukuman three point.

Waktu tersisa enam detik. Zahra yang dipercayakan melakukan shoting, berhasil menggetarkan jaring lawan. Three poin berhasil dituntaskan dengan baik. Skor 31-28

Sorak pun membahana dari tribun. Jerit, pekik sebagai luapan gembira. Hingga joget dan goyang suporter menyambut kemenangan. Para ladies Kombas pun tak bisa membendung air mata kemenangan. Kemenangan terakhir mengukuhkan posisi Kombas Putri posisi ketiga.

“Momen terakhir dituntaskan dengan baik. Kerja keras dan disiplin pemain, ini kunci kemenangan. Terimakasih telah mempersembahkan yang terindah, ” kata Coach Dayat gembira.

Sementara petandingan terakhir KU 11 Mix akan berlangsung sore ini. Kombas Bocil akan menghadapi Bintang Kecil. “Moga Kombas Bocil bisa mersih kemenangan, ” ujar Dayat. (dev)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *