Target PKS Kuasai Kursi DPRD Kota Sungaipenuh

Ferry Satria Siap Bertempur di Provinsi

SUNGAIPENUHDEPnews: Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kota Sungaipenuh akan jor-joran pada Pemilu Legislatif 2024. Partai berlambang bulan sabit diapit padi dan kapas itu menargetkan jadi penguasa di legislatif. Minimal kader PKS bisa menyumbang lima kursi untuk duduk di DPRD Kota Sungaipenuh.       

Tidak hanya mengusung lima kursi di legislatif Kota Sungaipenuh. Partai dengan tagline Bersama Melayani Rakyat itu juga punya mimpi menempati satu kadernya di DPRD Provinsi. “Tekad kami, bukan mimpi. Kami akan berjuang untuk mencapainya, karena ini adalah target kami,”

kata Ketua PKS Kota Sungaipenuh Ferry Satria kepada Depati News.

            Lalu siapa yang akan dijagokan PKS untuk bertarung merebut lima kursi  DPRD Kota Sungaipenuh? Ferry menyebutkan semua kader yang maju pada Pileg 2024 punya peluang sama. “Target harus mampu menggetarkan diri sendiri. Mereka harus unggul dan menang,” tegas Ferry yang saat ini Anggota DPRD Kota Sungaipenuh dari Daerah Pemilihan (Dapil) Sungaipenuh-Pondoktinggi-Sungai Bungkal.

            Putra dari mantan Bupati Kerinci H Fauzi Si’in ini menegaskan, kader yang dimajukan ikut bertarung tidak menutup kemungkinan jagoan lama yang saat ini duduk di legislatif. Dengan catatan, katanya suara yang diperoleh pada Pileg sebelumnya suara yang diraih mengalami peningkatan.

            “Jika suara diraih pemilu lalu angkanya stagnan atau malah turun, tidak ditampilkan lagi. Jika raihan suaranya bagus, tentu menjadi prioritas untuk ditampilkan lagi,” jelasnya.

            Tekad PKS merebut lima kursi di DPRD Kota Sungaipenuh  tidak hanya jadi penguasa, memimpin lembaga legislatif Kota Sungaipenuh. Tapi, kedepan akan mempermudah bagi PKS untuk maju Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kota Sungaipenuh.

            “Jika kita lima kursi, otomatis bisa mengusung pasangan cawako sendiri. Bargaining kita tinggi,” paparnya.

            Lalu siapa kader yang akan diusung bertarung di tingkat provinsi. Ferry menjelaskan, kader yang maju dilevel provinsi tentu keualitasnya lebih tinggi dan peluang menang juga besar. Siapa orangnya, menurut suami dari Imelda Andrianty, yang akan diusung merebut kursi DPRD Provinsi , figur yang mampu memberikan kebermanfaatan untuk Kota Sungaipenuh dan Kabupaten Kerinci. Targetnya, harus dapat. Sebab, sudah beberapa periode PKS belum mampu merebut kursi empuk legislatif DPRD Provinsi Jambi.

            “Inshya Allah secara pribadi saya siap maju merebut kursi DPRD Provinsi,” tegas Ferry.(dhy/dev)

         

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *