DEPATINEWS.COM, MAGELANG–
Walikota Sungaipenuh Alfin, SH terlihat sangat antusias untuk mengikuti retret di hari kedua di Lembah Tidar Akademi Militer, Magelang, Jawa Tengah. Setelah hari pertama pada Jumat (21/2), Sabtu Alfin kembali mengikuti agenda retret hari kedua bersama ratusan kepala daerah se Indonesia.
Kegiatan hari kedua, betul-betul menguras tenaga dan fisik. Makanya perlu kesehatan dan fisik yang prima. Diawali subuh hingga berakhir malam hari.
“Jadwal padat. Subuh olahraga, terus berlanjut dengan pemaparan materi. Fisik kita memang terkuras. InsyaAllah saya dkk dalam kondisi yang sehat dan bisa mengikuti retreat dengan baik, ” kata Walikota melalui pesan khusus kepada Depatinews. com tadi malam.
Menurut Walikota, kegiatan retret hari kedua diawali dengan senam Kesegaran Jasmani senam Tamang Pung Ceritayang dipimpin oleh Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian dan Wakilnya Bima Arya.
Berlanjut, pembukaan oleh Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian, dilanjutkan dengan pemaparan dari Lembaga Ketahanan Nasional (Lemhannas) mengenai geopolitik.
yang disampaikan Dr. H. TB ace Hasan Syadzili (Gubernur Lemhanas) dan Letjend (P) Sjafrie Sjamsoeddin (Menhan)
Kemudian dilaksanakan pula materi perkembangan lingkungan strategis, sejarah perjalanan bangsa, Asta Cita dan lain sebagainya.
Walikota Alfin menyampaikan bahwa sesuai dengan rundown acara, pada hari ini semua peserta retret mendapatkan materi terkait dengan wawasan nusantara yang disampaikan oleh Lemhannas.
“Hari ini kita melaksanakan pelajaran sesuai dengan materi yang kita terima yaitu wawasan nusantara yang di gembleng oleh Lemhanas di satu hari ini sampai malam full acara,” kata Alfin.
Alfin melanjutkan, selain wawasan nusantara, pada hari kedua retret ini juga membahas mengenai bagaimana peluang dan ancaman yang sedang dihadapi pemerintah.
“Tadi (materi) dengan Kementerian Pertahanan bagaimana ancaman dan peluang kita kedepan harus kita lihat secara mendalam agar menjadi solusi terhadap masalah,” lanjut dia.
Untuk diketahui, Walikota Sungaipenuh akan mengikuti kegiatan retret tersebut hingga 28 Februari 2025 mendatang.
Program ini bertujuan untuk membekali para pemimpin daerah dengan wawasan tata kelola pemerintahan berbasis good governance serta memperkuat sinergi antara pemerintah pusat dan daerah.
Hari kedua retret kepala daerah di Akademi Militer Magelang dibuka dengan senam pagi bersama.Kegiatan ini dimulai sekitar pukul 06.00 WIB dan berlangsung selama 30 menit.
Setelah senam pagi, para kepala daerah dijadwalkan sarapan bersama sebelum melanjutkan sesi materi retret hari ini.(devanandmunir)